UKK (Uji Kompetensi Keahlian ) SMK Muhammadiyah Batam TP 2021/2022

Assalamu 'alaikum Wr. Wb.

Uji Kompetensi Keahlian (UKK) merupakan penilaian yang diselenggarakan khusus bagi siswa SMK untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik yang setara dengan kualifikasi jenjang 2 (dua) atau 3 (tiga) pada KKNI. UKK dilaksanakan di akhir masa studi oleh Lembaga Sertifikasi Profesi atau satuan pendidikan terakreditasi bersama mitra dunia usaha/industri. Hasil UKK bagi peserta didik akan menjadi indikator ketercapaian standar kompetensi lulusan. Sedangkan bagi stakeholder hasil UKK dijadikan sumber informasi atas kompetensi yang dimiliki Siswa-siswi sebagai calon tenaga kerja.

Foto. Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Adapun Pelaksanaan UKK di SMK Muhammadiyah Batam adalah dengan melibatkan beberapa Instansi perusahaan dan sebagian menggunakan LSP Digital sebagai sarana sertifikasi uji kemampuan siswanya, kita kebanyakan menggunakan UKK Mandiri dengan PT atau Perusahaan yang telah menjalin kerja sama atau Mitra Industri. beberapa jurusan di SMK Muhammadiyah Batam dan Perusahaan yang menjadi Penguji sertifikasi adalah sebagai berikut; Jurusan Teknik Otomasi Industri bersama PT. Vortex Energy Batam, Jurusan Teknik Elektronika Industri bersama PT. Sahabat Mulia Teknologi, Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga bersama CV. Smart Consulting, Jurusan Otomotive Body Repair Bersama PT. Agung Toyota Batam, dan Teknik komputer jaringan dan Telekomunikasi bersama LSP-Digital TIK sebagai Lembaga Sertifikasi Profesinya.

Foto. Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Industri.

Kegiatan UKK SMK Muhammadiyah Batam ini dilakukan Berdasarkan Permendikbud Nomor 34 Tahun 2018 tentang Standar Nasional Pendidikan SMK/MAK, tujuan penilaian hasil belajar adalah untuk (1) Mengetahui tingkat capaian hasil belajar/kompetensi peserta didik; (2) Mengetahui pertumbuhan dan perkembangan peserta didik; (3) Mendiagnosis kesulitan belajar peserta didik; (4) Mengetahui efektivitas proses pembelajaran; dan (5) Mengetahui pencapaian kurikulum. Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian SMK Muhammadiyah Batam tahun Ini rata-rata dilakukan di bulan maret 2022 sesuai juknis di kalender pendidikan.

Foto. Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian Jurusan Teknik Otomasi Industri

Pada kesempatan UKK jurusan Otomotive Body Repair tahun ini tetap dilaksanakan di sekolah dan masih berlajut bersama dengan PT. Agung Toyota Batam,

Foto. Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian Jurusan Teknik Otomotive Body Repair

Terkhusus untuk Jurusan Teknik Komputer Jaringan dan Telekomunikasi untuk sertifikasinya bersama Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Digital TIK dan dilaksanakan di laboratorium Teknik Komputer Jaringan dan Telekomunikasi SMK Muhammadiyah Batam, Batu Aji, Batam.

 

Dan karena masih dalam situasi Berakhirnya Pandemi Covid 19, sekolah menyelenggarakan UKK merujuk pada Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/Menkes/4242/2021, Nomor 440-717 Tahun 2021 Tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) serta aturan turunannya atau yang terkait. ref.Doc.smk.kemdikbud.go.id

red. SMKMUBATAM

Komentar

Saya sebagai peserta ukk tahun ajaran 2021 2022 turut bangga setelah menjalani proses pra ukk dan ukk

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pengajian Bulanan Kemuhammadiyahan Satker SD, SMP, SMA dan SMK di Komplek Muhammadiyah ASEAN

Batuaji-Batam, Pada Hari Jum'at 13 Oktober 2023 di Satuan Kerja SD,SMP,SMA dan SMK komplek Muhammadiyah ASEAN telah dilaksanakan pengajian bersama Kemuhammadiyahan  bertemakan 

14/10/2023 17:18 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 436 kali
Ujian PTS atau Penilaian Tengah Semester Ganjil Telah selesai dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Batam

Batam- Kepulauan Riau, Assalamu'alaikum Wr.Wb. Ujian atau assesmen yang dilaksanakan sebagai  tolok ukur untuk kemajuan pendidikan siswa pada umumnya adalah merupakan salah satu up

14/10/2023 16:19 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 402 kali
SMK MUHAMMADIYAH 1 BATAM mengadakan serangkaian Lomba Dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Hamka

Batam-Kepulauan Riau, Assalamu 'alaikum wr.wb. salam sehat dan sejahtera selalu untuk semuanya. Pada sepekan ini SMK MUHAMMADIYAH 1 BATAM telah mengadakan serangkaian kegiatan dalam ran

07/10/2023 10:39 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 369 kali
Kegiatan Screening Kesehatan Oleh Puskesmas Batuaji di SMK MUHAMMADIYAH 1 BATAM

Batam-Kepulauan Riau, Pada tanggal 25-26 September 2023 di SMK Muhammadiyah 1 Batam telah dilaksanakan kegiatan Screening kesehatan oleh Puskesmas Batuaji, sasaran utama pemeriksaan kes

28/09/2023 14:22 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 405 kali
Kegiatan P5 dan Extra kurikuler Hadrah di SMK MUHAMMADIYAH 1 BATAM

Batam-September 2023, adalah bulan nyaris media tidak bersuara dikarenakan berbagai kesibukan dan aktifitas di satker SMK MUHAMMADIYAH 1 BATAM memang begitu banyak dan luas, diantaranya

21/09/2023 22:24 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 509 kali
SMKS Muhammadiyah 1 Batam telah Usai Melaksanakan ANBK 2023 dengan Sukses dan Lancar

Batam - SMKS Muhammadiyah 1 Batam telah melaksanan Asesmen Nasional Berstandar Komputer (ANBK) Tahun 2023 dengan lancar pada Senin - Selasa tanggal 28 - 29 Agustus 2023. Pelaksanaan ANB

31/08/2023 09:56 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 389 kali
Simulasi ANBK 2023 - 2024 SMKS Muhammadiyah 1 Batam telah selesai di laksanakan

Batam - Sebanyak 89 Siswa/i SMKS Muhammadiyah 1 Batam telah selesai mengikuti simulasi ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) pada Selasa 23/8. Pelaksanaan dapat berjalan dengan lanc

23/08/2023 17:11 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 363 kali
Serba-Serbi Perlombaan SMKS MUHAMMADIYAH 1 BATAM Dalam Rangka HUT-RI ke -78 Tahun Indonesia Merdeka

Batam - Dalam rangka menyambut HUT RI Ke-78 tahun Indonesia Merdeka, SMKS MUHAMMADIYAH 1 BATAM mengadakan beberapa macam perlombaan diantaranya adalah Balap Karung, Tarik tambang , Bala

23/08/2023 10:46 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 523 kali
Kolaborasi Lintas SATKER AUM dalam Upacara peringatan HUT RI Ke-78 yang dilaksanakan di Lapangan Masjid Prof. Dr. Hamka

Assalamu 'alaikum Wr. Wb. Batam - Pagi itu Tepatnya Hari Kamis,  tanggal 17 Aagustus 2023 tepat jam 07.00 pagi Waktu Indonesia Bagian Barat, mualailah pelaksanaan upacara peringat

21/08/2023 09:58 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 312 kali
Akhirnya ujian Tahfidz untuk calon penerima beasiswa siswa baru dilaksanakan tgl 5 Agustus 2023

Assalamu 'alaikum wr.wb. Alhamdulillah ujian Tahfidz untuk calon penerima beasiswa telang berlangsung dilaksanakan di masjid Prof. Dr. Hamka Kel. Kibing, Batu aji , Batam.  Ada

06/08/2023 21:46 - Oleh Redaksi SMKMU Batam - Dilihat 427 kali